top of page
"Proyek neo-dekolase mengandung dimensi maknanya yang penting ketika seseo- rang bisa memaklumi hubungan erat antara karya seni (sebuah lukisan) dengan bidang pemikiran filsafat. Hubungan antara seni, termasuk seni lukis, dengan pemikiran filsafat berlaku saling membu- tuhkan dan melengkapi."
Seni lukis abstrak tak bermaksud menggambarkan realitas tetapi membangun hubungannya terhadap realitas hidup melalui kerangka penghayatan hukum dan prinsip kelangsungan hidup itu sendiri. Karya-karya neo-dekolase adalah hasil dari proses pembongkaran ‘lapisan luar’ pada bidang kanvas sehingga memunculkan lapisan lain yang terlihat seolah datang dari ‘lapisan dalam’.
Sudrajat memahami subjek diri manusia sebagai ‘pusat’ makna realitas dengan caranya yang khas. Sebuah lukisan, pada akhirnya, bagi Dadang Sudrajat, adalah soal persaksian terhadap keadaan manusia dan fitrah kemanusiaannya yang sejati hingga mampu menghargai kaitan antara: tubuh dan jiwanya, bentuk dan maknanya, serta eksistensi dan esensi yang sebenarnya.
Untuk informasi lebih lanjut, mohon hubungi:
Adytria Negara
Program Manager
+62 851-9500-4505
bottom of page